Lama Dan Panjang Sholat Dhuhur Dan Ashar

Telah mengabarkan kepada kami Yahya bin Hammad telah menceritakan kepada kami Abu 'Uwanah dari Manshur bin Zadan dari Al Walid Abu Bisyr dari Abu Ash Shiddiq An Naji dari Abu Sa'id, bahwa Nabi shallallahu 'alaihi wasallam berdiri pada dua rakaat pertama shalat zhuhur kira-kira sekadar bacaan tiga puluh ayat, dan pada dua dua rakaat yang lainnya kira-kira setengah dari yang pertama. Sedangkan pada shalat asar seukuran dua rakaat terakhir dari shalat zhuhur, dan pada dua rakaat yang terakhir setengah dari itu." Telah mengabarkan kepada kami 'Amru bin 'Aun telah menceritakan kepada kami Husyaim dari Manshur dari Al Walid Abu Bisyr dari Abu Ash Shiddiq dari Abu Sa'id sama seperti itu. Hanya ia menambahkan, "Seukuran bacaan surat As Sajdah."

HR. Darimi

Comments

Most Watched

Visitor

13709

Online

Related Post

  • Dua Zakat • Fatwa NU
  • Biographies of World Leaders: Fidel Castro, Symbol of the Communist Revolution
  • Tabiin: Ahnaf bin Qais, Studying with Umar al-Faruq
  • Biografi Sa’id bin Zaid radhiallahu ‘anhu
  • Cara Membuat Jamur Crispy Original - Marimasak